null

Ketahuilah, Ini Penyebab Kanker Payudara!

Diposting oleh RK on 20th May 2019

Apa itu kanker payudara?

Menurut World Health Organization (WHO), kanker payudara adalah salah satu kanker yang paling sering terjadi pada wanita di Indonesia. Kondisi ini terjadi akibat adanya pertumbuhan sel yang tidak normal pada payudara. Sebenarnya, apa saja penyebab kanker payudara? Yuk, kupas satu per satu berbagai macam hal yang bisa jadi pemicu munculnya sel abnormal di payudara berikut ini:

Munculnya sel kanker dapat dimulai di berbagai bagian payudara, seperti lobulus, saluran payudara, dan jaringan ikat. Lobulus adalah kelenjar yang menghasilkan susu. Sementara saluran payudara merupakan tabung yang menjadi jalur untuk menyalurkan susu dari lobulus ke puting.

Selanjutnya, jaringan ikat merupakan bagian yang terdiri dari lemak dan fibrosa (epitel, otot, dan saraf) yang menyatukan saluran payudara dengan lobulus. Nah, pada sebagian besar kasus kanker payudara terjadi di saluran payudara dan lobulus. Penyebab munculnya sel kanker di payudara ini meliputi faktor genetik, hormon, dan lingkungan.

Baik wanita maupun pria, keduanya memiliki kelenjar payudara sehingga bisa terkena penyakit kanker payudara, Namun, penyakit ini lebih sering terjadi pada wanita dibanding pria, setelah kanker kulit. Untungnya, kanker payudara dapat dideteksi dengan cepat. Anda pun juga bisa merasakan tanda atau ciri-ciri kanker payudara sehingga perawatan lebih cepat didapatkan

Apa saja gejala kanker payudara yang harus anda perhatikan?

  1. Adanya benjolan pada payudara yang bisa terasa sakit atau tidak
  2. Kulit di sekitar payudara berubah menjadi keras, menebal, memerah, dan kasar seperti kulit jeruk
  3. Bentuk puting berubah diikuti rasa nyeri dan keluarnya cairan abnormal
  4. Munculnya benjolan di ketiak
  5. Selain itu kanker bermetastasis ke jaringan sehat lainnya, seperti otak, hati, tulang dan paru-paru. Ini biasanya menyebabkan penglihatan kabur, mual, sulit bernapas, nyeri dada, kulit gatal, dan warna mata serta kulit jadi menguning.


Berbagai penyebab kanker payudara

Ada banyak hal yang bisa menjadi penyebab kanker payudara, di antaranya genetik, hormon, dan kebiasaan yang menjadi gaya hidup. Supaya lebih jelas, simak berbagai hal yang bisa jadi penyebab dan pemicu kanker payudara, di antaranya:

1. Genetik
Sekitar 5% hingga 10% dari kasus kanker payudara terjadi akibat adanya anggota keluarga dengan sejarah penyakit yang sama. Ini menandakan bahwa genetik memainkan peran untuk meningkatkan risiko kanker payudara. Kemungkinan besar ini dihasilkan secara langsung karena adanya mutasi gen (kecacatan pada gen) yang diturunkan dari orangtua.

2. Hormon tubuh
Baik wanita maupun pria, keduanya memiliki hormon seks, yaitu estrogen, progesteron, dan testosteron. Menurut laporan dari National Cancer Institute, wanita yang memiliki kadar hormon ini lebih tinggi dari angka normal memiliki risiko besar terkena kanker payudara.

3. Gaya hidup yang buruk
Gaya hidup yang buruk bisa memengaruhi hormon tubuh. Hormon dalam tubuh berkaitan erat dengan sel-sel yang ada di sekitar payudara. Selain itu, paparan senyawa dan zat kimia tertentu akibat gaya hidup yang buruk juga bisa membuat sel berkembang secara abnormal.

Cara menurunkan risiko kanker payudara

1. Jaga berat badan
Kelebihan berat badan atau obesitas dapat meningkatkan risiko Anda untuk menderita kanker payudara. Lemak yang menumpuk dalam tubuh, terutama di perut, dapat menghasilkan estrogen lebih yang dapat meningkatkan risiko kanker payudara. selain itu, kelebihan berat badan juga berhubungan dengan jenis kanker lain, seperti kanker prostat, paru, usus, dan ginjal. Jadi, jika Anda mengalami kelebihan berat badan, usahakan mulai sekarang untuk menurunkan berat badan Anda. Mulai mengubah kebiasaan makan dengan makan makanan sehat Anda dan melakukan olahraga secara teratur.

2. Batasi konsumsi daging olahan
Dengan mengonsumsi makanan yang bergizi, Anda dapat mengurangi risiko kanker. Cobalah untuk mengonsumsi sayuran dan buah-buahan setiap hari. Pilihlah makanan yang mengandung sedikit lemak dan kalori. Hal ini dilakukan untuk menghindari Anda dari obesitas. Selain itu, batasi konsumsi daging olahan. Mengonsumsi daging olahan dalam jumlah banyak dapat menjadi penyebab kanker payudara dengan meningkatkan risikonya. Jika Anda suka minum alkohol, sebaiknya batasi atau bahkan hentikan kebiasaan tersebut mulai dari sekarang.

3. Perbanyak aktivitas fisik
Melakukan olahraga secara teratur, selain untuk mendapatkan berat badan normal, juga dilakukan untuk menurunkan risiko kanker, terutama kanker payudara. Saat sel lemak banyak menumpuk dalam tubuh, maka estrogen tambahan akan dihasilkan. Sel kanker payudara yang terpapar dengan estrogen dapat meningkatkan risiko kanker payudara. Anda disarankan untuk melakukan olahraga setidaknya selama 150 menit per minggu atau 30 menit per hari. Tidak hanya itu, Anda juga disarankan untuk selalu aktif setiap hari. Kurangilah aktivitas sedenter, seperti duduk, tiduran, menonton televisi, main game komputer, dan lain sebagainya.

4. Mengonsumsi Obat Herbal
Dengan mengonsumsi obat herbal, dapat membantu Anda dengan mudah memelihara kesehatan payudara. Namun, jangan sembarang untuk membeli obat tersebut. Minumlah Borobudur Herbal Mastin 100 Kapsul Obat Kanker Payudara. Obat herbal yang bermanfaat untuk menghambat pertumbuhan berbagai sel kanker (salah satunya kanker payudara) yang diramu dari ekstrak kulit manggis pilihan berkualitas. Semua proses peracikan Mastin menggunakan teknologi modern dan berada di bawah pengawasan herbalis profesional. Produk ini sudah terdaftar BPOM sehingga aman dan terjamin kualitasnya. Konsumsi secara rutin dan rasakan khasiatnya.