null

Mengenali produk herbal yang baik untuk kesehatan

Diposting oleh kdwnm on 15th Oct 2022

Melihat dan mendengar berita tentang pengobatan alternative akhir-akhir ini sangat memprihatinkan. Banyak oknum yang sengaja memanfaatkan keterbatasan pengetahuan masyarakat tentang pengobatan alternatif untuk mendapatkan keuntungan secara sepihak.

Semakin bingungnya masyarakat untuk mendapatkan layanan dan cara penyembuhan yang berkualitas memicu munculnya banyak aksi penipuan berkedok pengobatan alternative. Berbagai macam modus, ada yang mengunakan modus pengobatan supranatural, pengobatan herbal berkah, layanan konsultasi doa dan modus-modus pengobatan alternative lainnya.

Para penipu itu layaknya sindikat yang terorganisir dengan rapi. Banyak yang secara terang-terangan membuka praktik secara online maupun offline dengan kedok ustad, guru spiritual maupun tokoh-tokoh lain.

Memang sangat sulit untuk mengenali dan menganalisa apakah mereka adalah penipu atau tidak. Namun, setidaknya dengan “3 Langkah Sederhana Untuk Mengenali Produk Herbal Yang Aman Dan Berkualitas” ini Anda bisa menjadi konsumen yang cerdas dalam memilih layanan pengobatan alternative yang cocok untuk Anda. Berikut 3 langkah yang bisa Anda cermati:

  1. Ketahui siapa yang memproduksi. Sebelum membeli suatu produk, baik itu produk obat herbal atau apapun itu, sebaiknya Anda mengetahui siapa yang memproduksinya. Apakah produsen itu benar-benar kompeten atau tidak dalam bidang pengobatan yang ditawarkan? Sebaiknya Anda memperoleh pengobatan hanya dari ahlinya. Artinya, sebaiknya Anda mencari seorang Herbalis jika ingin mendapatkan produk herbal yang aman dan terpercaya, Anda bisa cari Dukun dan Ustad untuk pengobatan yang berbau supranatural dll. Akan terasa aneh jika Anda memperoleh produk herbal dari ustad atau dukun yang tidak mempunyai dasar pengetahun yang cukup tentang pengobatan herbal.
  2. Cermati ulasan produk herbal. Setelah Anda mengetahui siapa yang memproduksi, coba bacalah ulasan produknya. Situs pengobatan herbal yang terpercaya biasanya menyertakan ulasan lengkap mengenai produk herbalnya. Mulai dari bahan yang dipakai, reaksi obat, aturan pakai dan lain sebagainya. Sangat berbeda dengan oknum penipu, ia biasanya hanya menyertakan khasiat tanpa mengungkapkan sisi ilmiahnya dan sedikit ulasan penyakit yang biasa didapatnya dari artikel-artikel internet.
  3. Profesionalitas layanan, adakah garansi produk dan layanan konsultasi? Sebaiknya Anda mendapatkan produk herbal yang bergaransi untuk memastikan keamanan. Jika Anda membeli produk yang bergaransi, maka Anda tidak akan rugi.

Itulah beberapa tips yang bisa Anda terapkan sebelum mengkonsumsi obat herbal. Tetap berhati-hati dan ceramt dalam memilih obat yang sesuai dengan penyakit Anda.