null

Solusi Kesehatan Jantung dengan EFATA Minuman Herbal

Diposting oleh Kdwnm on 16th Sep 2022

Penyakit jantung pada dasarnya disebabkan karena sel-sel jantung yang mati dan mengakibatkan pasokan darah ke jantung terhenti atau bisa juga disebabkan oleh penyumbatan pembuluh darah. Penyakit jantung merupakan pembunuh nomor satu didunia yang menduduki peringkat pertama bersama penyakit stroke.

Berikut adalah penyebab seseorang terkena penyakit jantung:

Merokok
Karbon monoksida dan kandungan nikotin di dalam asap rokok dapat memicu munculnya gumpalan darah serta memacu jantung bekerja lebih cepat dari biasanya sehingga akan membuat jantung terbebani. Selain itu, senyawa kimia lain yang terkandung dalam asap rokok bisa membuat dinding arteri jantung menjadi rusak yang kemudian akan memicu terjadinya penyempitan. Baca lebih lengkap mengenai bahaya merokok bagi kesehatan tubuh dan jantung.

Gaya Hidup yang Tidak Sehat
Gaya hidup di sini atau dengan kata lain pola hidup berkaitan dengan pola makan dan juga aktifitas fisik lainnya. Kebiasaan buruk sebaiknya tidak dipelihara karena yang rugi bukan hanya orang lain, tetapi diri sendiri. aktifitas fisik seperti olah raga sebaiknya dilakukan secara rutin karena tubuh kita membutuhkannya. Begitu juga makan. Diet sehat adalah pilihan tepat untuk mencegah penyakit jantung.

Kelebihan Kolestrol dalam Tubuh
Kolesterol jahat (LDL) yang berlebihan sangat berbahaya bagi jantung. Ia sangat mudah menempel pada dinding pembuluh darah sehingga berpotensi menjadi plak. LDL yang normal dalam darah harus kurang dari atau sama dengan 100 mg/dl . Ketahui mengenai makanan yang mengandung kolesterol tinggi.

Hipertensi
Ketika seseorang mengalami hipertensi atau tekanan darah tinggi maka akan berhimbas pada kesehatan jantung. Karena tekanan darah tinggi akan memicu kerja jantung lebih berat dari biasanya dna juga pembuluh darah.

Diabetes
Penderita diabetes beresiko lebih banyak terkena penyakit jantung. Hal ini disebabkan karena penebalan pada dinding pembuluh darah sehingga membuat aliran darah terhambat.

Obesitas
Obesitas atau kelebihan berat badan rentan terhadap penyakit jantung. Mereka memiliki potensi besar untuk mengidap tekanan darah tinggi, kelebihan kolesterol, dan juga beresiko terkena penyakit diabetes tipe 2. Secara fisik, kerja jantung juga membutuhkan bobot lebih dibanding untuk tubuh ideal.

Usia
Usia yang beranjak tua seiring dengan penurunan banyak fungsi tubuh mengakibatkan seseorang beresiko terkena penyakit jantung.

Riwayat Keluarga
Orang yang memiliki riwayat keluarga dengan penyakit jantung, lebih besar resikonya dibanding yang tidak memiliki keluarga dengan riwayat penyakit jantung.

Alangkah lebih baik jika kita bisa mencegah resiko penyakit jantung dengan menjalani pola hidup sehat. Salah satu solusi jantung sehat adalah minuman Herbal EFATA GGLACH yang dibuat dan diracik dari bahan-bahan alami yaitu Bawang Putih, Jahe, Lemon, Cuka Apel dan Madu (tanpa tambahan air dan bahan pengawet) dengan menggunakan alat masak yang aman berbahan Stainless Steel 316Titanium sehingga memastikan bahwa Minuman Herbal EFATA GGLACH sangat aman dikonsumsi karena tidak ada migrasi logam berat ke dalam Minuman Herbal ini.

Minuman Herbal EFATA GGLACH bermanfaat untuk melancarkan peredaran darah, membersihkan sumbatan-sumbatan/plak-plak dalam pembuluh darah arteri ke jantung, menormalkan tekanan darah sehingga dapat mencegah penyakit jantung koroner dan stroke, menurunkan kolesterol, trigliserid, asam urat, vertigo, migrain, alergi juga menjaga stamina tubuh.

Tersedia dalam ukuran botol 150ml dan 650ml.